Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi PKB Gelar Sosialisasi Perda: Disambut Baik Warga
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Fraksi PKB, Muhamad Rochadi gelar kegiatan Sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) bertempat di Desa Muktiwari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi pada Jumat, (14/02/2025).
Agenda ini turut dihadiri Aparatur Desa Muktiwari, Kepala Desa Muktiwari Bahrudin, Kelola Desa Muktiwari Tety Karyati, Bimaspol, Babinsa, Kasie Pemerintahan, Kaur Pembangunan Desa Muktiwari dan Tokok Masyarakat hingga RT-RW.
Muhamad Rochadi mengatakan, dalam sambutannya, Penyebarluasan Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Jawa Barat Nomor 4 Tahun 2023 Rencana Pengelolaan Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup yang ada di desa-desa Provinsi Jawa Barat untuk terwujudnya SDA.
“Tujuannya adalah Terwujudnya kelestarian sumberdaya alam terutama sumberdaya air sebagai sumber kehidupan yang menopang pembangunan berkelanjutan di Jawa Barat, ” ujar pria yang disapa Bro Ardi.
“Kenapa saya memilih Sosisalisi di Desa Muktiwari, karena dulu Desa Muktiwari lahan penghijauan yang cukup besar yaitu daerah persawahan dan yang pasti ada dampak positifnya dan negatifnya. Dampak positifnya masyarakat jadi tau soal pengelolaan lingkungan hidup, agar supaya bisa menjaga lingkungannya dengan baik,” sambung dia.
Bro ada juga mengatakan industri dan sawah-sawah kini menjadi pemukiman warga perumahan, ditambah perumahan izin AMDALnya kurang tertata dengan baik.
“Saya berharap dari teman-teman Anggota DPRD Jawa Barat untuk pemerintah daerah, pemerintah desa dan dinas terkait terus berkolaborasi dengan kami agar supaya masyarakat melek tentang perda sosialisasi desa, “ujarnya.
“Ya karena posisi saya wakil rakyat maka kita wajib mensosialisasikan ini ke bawah, gak harus langsung dari dinas lingkungan hidup karena jangkauannya sangat luas.
Masih dilokasi yang sama, Bahrudin, ia berharap adanya sosialisasi ini menjadi keberkahan untuk warga masyarakat Muktiwari soal dampak lingkungan hidup, yang disampaikan oleh Anggota Dewan Muhammad Rochadi.
“Adapun warga melalui aspirasinya mengharap adanya fasilitas sarana pembangunan dibidang pendidikan dan kesehatan, yakni pembangunan penambahan SD dan SMK, Puskesmas dan armads Ambulan diperbanyak. Karena Desa Muktiwari yang begitu pertumbuhannya sangat pesat sekali,” tuturnya.