Dompet Dhuafa USA Bagikan Alquran Kepada Narapidana Muslim

Dok: Dhompet Dhuafa.

Narapidana muslim di Amerika Serikat mewakili 10 persen hingga 15 persen dari semua tahanan Amerika. Jumlah tersebut terus bertambah.  Menurut laporan tahun 2019 dari Muslim Advocates, muslim membentuk sekitar 10 persen dari tahanan negara, meskipun populasi muslim hanya sekitar 1 persen dari populasi AS.

Diyakini bahwa 90 persen dari populasi Muslim di penjara AS adalah mualaf.

Mereka adalah mualaf yang membutuhkan bimbingan Alquran di hari-hari pertama mereka sebagai muslim. Apalagi tak lama lagi bulan mulia Ramadhan akan segera datang.

Oleh karena itu, pada Kamis (3/3/2022), Dompet Dhuafa (DD) Cabang Amerika Serikat (USA) menyerahkan 150 eksemplar Alquran kepada Departemen Sheriff Denver di Denver, Colorado.

Alquran tersebut akan menjadi fasilitas bagi para tahanan muslim di sana.

Dompet Dhuafa berharap dapat membantu para tahanan muslim memiliki akses ke Alquran.

Hadi Joyowidarbo selaku Pimpinan Cabang DD USA, mengirim donasi Alquran tersebut melalui salah satu layanan pos Amerika, US Postal Sevice (USPS). Hal tersebut dilakukan guna meminimalisir kontak erat dengan banyak orang.

Ia berharap program ini dapat memberikan dampak yang luas tidak hanya bagi para napi tetapi juga bagi para donator dan tim Dompet Dhuafa USA.

Dengan berdonasi Alquran untuk narapidana, tentu juga akan menjadi sedekah jariyah bagi yang terlibat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tutup