Hasil Reses Syahrir, Aspirasi Warga Sukawangi Bekasi Terwujud Miliki Sumur Air Bersih

Anggota DPRD Jawa Barat Syahrir, sedang melakukan peletakan batu bersama warga sukaringin, FOTO/Istimewa

BEKASI – Anggota Komisi I DPRD Jawa Barat Syahrir, melakukan Aksi Peduli untuk mefasilitasi pembuatan bor sumur air kepada warga Desa Sukaringin, Kecamatan Sukawangi, Kabupaten Bekasi.

Diketahui, pengeringan air di Desa Sukaringin sudah terjadi sejak lama, saat itu tidak ada penanganan. Sehingga, warga ada juga sering melakukan aktivitas mengambil air tanah yang akan digunakan untuk mencuci pakaian.

“Beberapa sumur yang memang airnya itu agak berbau dan kurang layak untuk dipakai sehari-harian ataupun untuk kehidupan sehari-hari,” ucapnya Syahrir saat ditemui, Sabtu (16/4/2022).

Kemudian saat musim kemarau terkadang kualitas air tanah di lokasi tersebut berwarna hitam dan sudah berlangsung selama delapan bulan. Dengan niat peduli Politisi Gerindra Jawa Barat ini mengawal sehingga melakukan pengemboran air sumur untuk warga.

“Ini hasil dari reses saya, reses kita ini saat waktu beberapa bulan yang lalu. Dimana aspirasi masyarakatnya sangat membutuhkan air bersih dan kita juga sudah meninjau kembali hari ini,” kata dia.

Syahrir juga dalam Aksi Peduli ini mengandeng perusahaan daerah agar turut ikut membantu warga dalam CSR-nya.

“Jadi kita mencoba mendorong perusahaan-perusahaan daerah yang memang bisa memfasilitasi ataupun ikut serta dalam CSR-nya, dan ini kita coba kerjasamakan alhamdulillah ini terwujud,” ungkapnya.

Ditempat yang sama, Kepala Desa Sukaringin Royadi mengatakan merasa terbantu atas aksi  peduli Anggota DPRD Jawa Barat ini dengan ucap rasa syukur.

“Saya atas nama Kepala Desa Sukaringin, sekaligus yang mewakili masyarakat merasa terbantu sekali dengan adanya program bantuan Aksi Peduli H.Syharir. Tempo hari jika masuk musim kemarau air nya pekat, kuning dan lengket, tetapi sekarang dengan ada nya bantuan pembuatan sumur bor masyarakat sekarang bisa menikmati air bersih,” kata dia.

Reporter: Iky

Editor: Wilujeng Nurani

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tutup