Alumni UGM Tolak Presiden Jokowi 3 Periode

Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin. (Foto: Setwapres)

Para relawan Presiden Joko Widodo saat Pilpres 2014 maupun 2019, yang merupakan alumni Universitas Gadjah Mada (UGM), menolak ikut dalam isu perpanjangan masa jabatan Jokowi 3 periode.

Ketua Umum Bulaksumur Gas Poll, Teguh Indrayana, yang dulu juga sebagai Ketua Blusukan Jokowi, mengatakan, para relawan yang menjadi anggotanya hingga saat ini menolak isu perpanjangan masa jabatan Jokowi tersebut.

“Kami tidak setuju dengan isu Presiden Jokowi 3 periode,” ucapnya, dikutip dari Tempo, Selasa, 5 April 2022.

Teguh menjelaskan, sesuai konstitusi yang ada saat ini, Jokowi tidak lagi bisa memerintah pada 2024 karena masa jabatannya sudah 2 periode. Dia mengaku terus terlibat aktif mendukung Jokowi selama dua periode itu.

<

Namun, dia mengakui, konstitusi memang bisa saja diubah sehingga masa jabatan Presiden Jokowi bisa menjadi 3 periode. Hanya saja, dia mengingatkan, mengubah konstitusi tidak bisa dilakukan dalam sekejap, butuh proses panjang yang bisa memicu pro dan kontra.

“Akan memicu pro dan kontra yang akhirnya akan menimbulkan keributan politik,” tegas dia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tutup