Viral! Jemaah Masjid Aolia di Gunungkidul Lebaran Hari Ini

terkenal.co.id – Ratusan warga yang tergabung dalam Jemaah Masjid Aolia di Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), merayakan Idul Fitri 1445 Hijriah pada Jumat (5/4/24) ini.

Perayaan Idul Fitri itu mengikuti keyakinan imam masjid jemaah Aolia, KH Ibnu Hajar Sholeh Pranolo atau akrab dipanggil Mbah Benu.

Dengan diiringi gema takbir, jamaah berdatangan di Masjid Aolia dan kediaman Mbah Benu mulai pukul 06.00 WIB.

Tampak sejumlah personel Polri, TNI, serta Banser melakukan pengamanan di kedua lokasi tersebut.

Di kedua lokasi berjarak beberapa meter itu, mereka melaksanakan shalat Id sekitar pukul 06.58 WIB, dilanjutkan mendengarkan khotbah, dan diakhiri saling bersalam-salaman.

Usai memimpin shalat Id, Imam Jamaah Masjid Aolia Mbah Benu berpesan agar masyarakat terus merawat persatuan dan kerukunan satu sama lain.

“Saling rukun, jaga kesatuan dan persatuan dengan siapa saja,” katanya

Mbah Benu juga mengajak setiap orang untuk saling menghormati dan tak saling membenci. Menurutnya sikap saling bermusuhan juga merusak bangsa Indonesia.

“Baiknya manusia itu saling menghormati jangan saling membenci,” katanya.

Sebagai informasi, pelaksanaan ibadah salat Idul  Fitri Jemaah Masjid Aolia ini berselang lima hari lebih awal dari Lebaran versi pemerintah yang kemungkinan jatuh pada 10 April 2024.

Editor: Wilujeng Nurani

Tutup