Menu

Mode Gelap

Ekonomi Bisnis · 1 Sep 2021 14:15 WIB ·

Produk Kolaborasin Kisaku Dengan Miji, Memamerkan Inovasi Baru


					Kisaku Produk Perbesar

Kisaku Produk

JAKARTA – KISAKU dalam visi bisnisnya memegang konsep sustainablity. Seiring dengan visi ini, KISAKU memperkenalkan sustainability program pada akhir tahun 2020 lalu dan berkolaborasi dengan MIJI, sebuah Usaha Kecil dan Menengah (UKM) yang memproduksi produk kebersihan dengan bahan natural. Hasilnya, di awal tahun 2021 KISAKU ini berhasil memamerkan inovasi produk baru dalam bentuk sabun.

MIJI mengolah ampas kopi dari KISAKU menjadi sabun batangan bersifat natural. Ampas kopi sendiri dikenal memiliki banyak manfaat untuk kecantikan dan kesehatan kulit. Beberapa ahli kulit menyebutkan ampas kopi baik untuk meratakan warna kulit dan menyamarkan selulit.

“Selama ini kedai kopi membuang ampas kopi tanpa berpikir bahwa limbah ini bisa dimanfaatkan lebih lanjut, Ampas kopi masih memiliki kandungan seperti kafein, antioksidan, dan keasaman. Zat-zat ini baik untuk manusia dan juga tumbuhan. Sangat sayang jika tidak dimanfaatkan,” jelas Lionel Hanjaya Tirta, Co-Founder & Operational Director KISAKU kepada Marketeers.

Keputusan KISAKU memilih MIJI sebagai partner pun didorong dengan kepemilikan fokus yang sama, yaitu mendukung penerapan gaya hidup ramah lingkungan dan menghadirkan produk berkualitas. Kerja sama ini juga mengartikan bahwa meskipun bergerak di bidang berbeda, UKM tetap bisa berkolaborasi, bahkan memberikan dampak yang lebih besar bagi bisnis dan lingkungan.

Kini, sabun ampas kopi sudah bisa didapatkan di seluruh gerai KISAKU. Sebagai bagian dari sustainability program yang sudah berjalan selama empat bulan, KISAKU juga memberikan diskon untuk pelanggan yang membawa tumbler sendiri. Selain itu, kedai kopi ini juga memperkenalkan tutup gelas tanpa sedotan untuk mengurangi volume sampah baik plastik ataupun kertas.

“Berbarengan dengan inisiatif pengolahan kembali ampas kopi, KISAKU juga memperkenalkan produk drip bag coffee Arabika khas KISAKU dengan komposisi 50% kopi Aceh Gayo dan 50% kopi Flores Bajawa. Produk ini menjadi cara kami mempertahankan pengalaman bersama KISAKU meskipun di rumah saja,” tutur Lionel.

Apa yang dilakukan oleh KISAKU ini merupakan langkah yang unik. Sebab, banyak pelaku dalam industri kopi membuat produk turunan yang masih ada kaitannya dengan pengalaman minum kopi. Semisal, produk roti dan juga kue-kue manis lainnya.

Belajar dari KISAKU kini pelaku bisnis harus bisa peka pada peluang yang ada. Termasuk juga pada apa yang menjadi keresahan pelanggan. Salah satunya adalah keresahan pelanggan pada produk-produk kiamia, yang membuat beberapa konsumen ada yang cenderung memilih memakai produk yang memiliki bahan-bahan natural.

Editor : Ardi Priana

Source : Marketeers

Artikel ini telah dibaca 109 kali

badge-check

Editorial Staff

Baca Lainnya

Hotel Artotel Casa Cikarang Resmi Dibuka, Tawarkan Harga Promo Spesial

20 Maret 2023 - 15:49 WIB

300E6666 670E 4B65 9C7C 3D303A3D3232

3 Drama yang Dibintangi Han So Hee, Menjadi Tranding

19 Maret 2023 - 02:13 WIB

korea

Usai Vakum Akibat KDRT Lesty Kejora : Launching Lagu Terbaru Hingga Tranding 1

19 Maret 2023 - 02:05 WIB

kejora

Harga yang Fantastis Bayaran Blackpink Sekali Konser

17 Maret 2023 - 09:23 WIB

084447500 1550034056 blackpink

Guru SMK di Cirebon Dipecat, Begini kata Ridwan Kamil

17 Maret 2023 - 09:17 WIB

04416B6B 5BCC 42FC B358 15DE1DDA7D47

Meninggalkan Hubungan Dengan Taiwan, Honduras Berpaling Ke China! Begini Alasannya

17 Maret 2023 - 03:48 WIB

honduras
Trending di Ekonomi Bisnis