Rachel Vennya Ikuti Trend Barbie, Netizen: Janda Pirang Versi Premium

waktu baca 1 menit
Rachel Vennya

terkenal.co.id – Belakangan sejumlah influencer Indonesia tampak antusias mengikuti trend Barbie, termasuk Rachel Vennya.

Melalui unggahan instagram pribadinya, Rachel Vennya membagikan potret make over diri bergaya Barbie.

Lengkap dengan wig pirang serta pakaian serba merah muda, Rachel Vennya mengubah gaya berpakaiannya menjadi Barbie.

Namun bukannya fokus pada trend Barbie, netizen justru dibuat salah fokus dengan caption yang dituliskan Rachel Vennya.

Pasalnya dengan bergurau, Rachel Vennya melabeli pakaian yang digunakan sebagai gaya Barbie janda yang sedikit gila.

Meski mengaku agak gila, Rachel Vennya menilai dirinya sebagai orang penyayang dan murah hati.

“This barbie is a janda pirang a lil bit crazy but deep inside baik hati dan banyak rejeki,” ungkap Rachel Vennya (25/7/2023).

Tentu saja unggahan berbau satir tersebut lantas menarik perhatian netizen. Mulai dari komentar positif hingga negative didapatkan Rachel Vennya.

“Baru tau ada Barbie janda,” komentar netizen dengan akun swprelxxn.png.

“Astaga, gak pantes banget jadi Barbie,” tulis netizen dengan akun citrahadira.

“Janda pirang, omg I love that,” ungkap netizen dengan akun itsfrankywu.

“Janda pirang versi premium,” komentar akun ai_widhaningsih.

Sumber: Suara.com

%d blogger menyukai ini: