Anak Muda Cikarang Gelar Race Tamiya Mini 4WD
BEKASI – Tamiya Mini 4WD adalah salah satu mainan yang paling meledak di seluruh antero bumi, termasuk di Indonesia hingga saat ini. Mini 4WD miniatur mobil dengan mesin sebagai alternatif dari berbagai jenis miniatur mobil plastik di pasaran, yang umumnya tak bermesin.
Kini, Race Tamiya 4WD itu berkembang ke anak muda Cikarang yang tempat berkumpulnya bernama Yash Toys, kegiatan ini sering dilakukan pada setiap hari hari pukul 10:00 hingga 18:30 WIB. Kemudian agenda lomba nya pada hari Minggu di Jalan Citarik, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi.
“Betul kami sering melakukan race tamiya 4WD di Cikarang, kami juga mengadakan lomba,” kata Dikay penyelenggara tamiya 4WD, Minggu (7/8/2022).
Mini 4WD merupakan mobil mainan bongkar pasang tanpa remote control, yang cara pengoperasiannya menggunakan dua buah baterai dan dinamo kecil sebagai sumber penggerak empat roda.
Sejak peluncurannya, Mini 4WD memang langsung mendapatkan tempat di hati anak-anak muda di Indonesia.
Tak hanya itu dilansir dari detikcom, Kegiatan ini pernah dilakukan Kejuaraan Nasional Banteng Mini 4WD Championship 2022. Resmi digelar usai dibuka oleh Ketua MPR RI sekaligus Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo. Kejuaraan digelar di Indomilk Arena Tangerang.
“Melalui kejurnas pertama Mini 4WD atau yang kita kenal dengan nama Tamiya ini, akan membuat balap Tamiya dan industri Tamiya berkembang lebih besar lagi. Selain, menjadi kekuatan sosial dalam merekatkan ikatan kebangsaan yang didasarkan pada kesamaan hobi memainkan Mini 4WD,” ujar Bamsoet dalam keterangannya. (Far)