Rayakan Ultah di Rumah Sakit, Desta Didoakan Anak Rujuk dengan Natasha Rizky
terkenal.co.id – Desta Mahendra baru saja merayakan hari ulang tahun yang ke-47 pada Jum’at (15/3/24) kemarin. Namun, hingga hari ulang tahunnya, Desta rupaya masih dirawat di rumah sakit akibat terserang penyakit demam berdarah.
Momen perayaan ulang tahun di rumah sakit, sempat disampaikan Desta melalui media sosialnya. Kala itu, Desta mengunggah potret suasana di kamar rumah sakit. Ia masih terbaring di atas ranjang sambil menyorot tangannya yang sedang diinfus.
“Happy birthday too me,” tulis Desta dalam Instagram Story miliknya, dikutip Jum’at (15/3/24).
Kendati demikian, Desta tetap mendapat kejutan dari tiga anaknya yaitu Megumi, Miskha, dan Miguel. Lewat Instagram Story pribadi, Desta memperlihatkan surat ucapan selamat ulang tahun dari ketiga anaknya.
Surat itu ditulis dan Digambar dengan penuh warna-warni. Megumi dan Miskha menuliskan ucapan terima kasih mereka pada sang ayah karena sudah bekerja keras dan menjadi ayah yang hebat.
“Thank you for your hard work to be the best dad in the world,” tulis Megumi, dikutip dari Instagram Desta, Sabtu (16/3/24).
“Happy birthday ayah, selamat ayah sudah sampai umur 47 tahun, semoga ayah selalu disayang Allah,” tambah Megeumi.
Sementara Mishka, anak kedua Desta, berdoa semoga ayahnya cepat sembuh dan bisa kembali bersatu dengan sang ibunda, Natasha Rizky.
“Selamat ulang tahun ayah! Semga ayah cepat sembuh, panjang umur, cepat bersatu sama ibu, dan masuk surga. Amin,” tulis Miskha.
“Ayah makasih ya udah kerja terus. Kak Miskha seneng banget punya ayah kayak ayah, Kak Miskha bersyukur banget. Happy birthday, I love you ayah,” lanjutnya.
Berbeda dengan kedua kakanya, si bungsu Miguel, hanya menuliskan ucapan selamat dan doa yang cukup singkat.
“Happy birthday ayah. Semoga ayah sehat selalu,” ucapnya.
Akan tetapi, Miguel turut menggambar potret keluarga bahagia mereka. Di situ terdapat ibu (Natasha Rizky), ayah (Desta), kaka Megumi, kaka Miskha, dan dirinya.
Melihat surat manis dari ketiga anaknya tersebut, Desta merasa terharu dan menyematkan emoji menangis dalam unggahannya.
Editor: Wilujeng Nurani