Rayakan International Women’s Day, Raisa Rilis Lagu Baru
terkenal.co.id – Penyayi Raisa Andriana merilis sebuah lagu berjudul The Girl That I Used To Be pada Jum’at (8/3/24). Lagu ini dirilis bertepatan dengan Hari Perempuan Internasional yang diperingati tanggal 8 Maret setiap tahunnya.
Raisa mempersembahkan lagu The Girl That I Used To Be sebagai ungkapan apresiasi mendalam bagi para perempuan yang telah berhasil melewati masa bertumbuh dari sosok gadis belia menjadi figur wanita dewasa dengan segala macam persoalan yang dihadapinya.
“Lagu ini untuk romantisasi, mengingat, dan mengapresiasi perjalanan diri kita, para perempuan sampai bisa di hari ini,” ungkap Raisa dalam siaran pers, Jum’at (8/3/24).
“It’s okay kalau saat ini mengalami dua perasaan yang bertentangan terhdap diri kita. Perasaan yang masih terbawa dari masa lalu dan perasaan di masa sekarang,” lanjutnya.
Lebih lanjut, Raisa mengingatkan agar jangan sampai ada penyesalan atas hal-hal yang telah dilalui. Menurutnya, pasti ada proses yang mengantarkan diri kita menjadi lebih baik lagi.
Diakui Raisa, single ini merupakan fase kehidupan yang ia lalui kemudian dituangkan menjadi karya musik.
Raisa berharap lagunya bisa membuat para perempuan merasa didengarkan, memudahkan mereka untuk menyampaikan apa yang dirasakan, dan menghilangkan stigma tidak bersyukur atau tidak bahagia dengan kehidupan sekarang.
Editor: Wilujeng Nurani