Kota Bekasi Bakal Gelar Salat Gaib untuk Doakan Warga Palestina

Ribuan massa aksi padati kawasan Monas Untuk Ikuti Aksi Bela Palestina (foto: Dwi Rahmawati/Detik.com)

terkenal.co.id – Masyarakat Kota Bekasi rencananya akan menggelar salat gaib untuk menyuarakan dukungan terhadap Palestina.

Diketahui bahwa salat gaib ini akan dilaksanakan serentak pada Jumat, 17 November 2023 mendatang.

Adapun pelaksanaan salat gaib untuk korban tewas di Palestina ini akan dilaksanakan secara serentak di seluruh masjid Kota Bekasi.

Pelaksanaan salat gaib ini berdasarkan instruksi yang secara resmi dikeluarkan oleh Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bekasi.

Hal ini dilakukan sebagai upaya dukungan dan kepedulian umat islam khususnya warga Bekasi terhadap Palestina.

“Instruksi ini akan disampaikan ke seluruh masjid Jami’ di Kota Bekasi,” terang Humas Kemenag Kota Bekasi Raden Deden.

Lanjut Deden, pihaknya juga akan menjalin komunikasi dengan seluruh elemen Dewan Masjid Indonesia atau Dewan Kemakmuran Masjid Kota Bekasi dalam pelaksanaan kegiatan.

“Akan berkoordinasi juga dengan DMI (Dewan Masjid Indonesia) Kota Bekasi, agar dapat disampaikan ke seluruh pengurus DKM (Dewan Kemakmuran Masjid) di tingkat kecamatan, keluarahan,” ujarnya.

Dikatakan Raden bahwa pada pelaksanaan kegiatan salat gaib serentak ini pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bekasi.

Untuk diketahui bersama bahwa instruksi salat gaib tersebut akan dibuat dalam bentuk surat edaran.

Sementara itu, untuk pelaksanaan salat gaib di tingkat kota, rencananya akan digelar di Masjid Agung Al-Barkah, Margajaya Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi.

Terkait dengan teknis pelaksanaan, salat gaib ini bakal digelar usai salat jumat berjamaah.

Adapun selain melaksanakan salat gaib, masyarakat juga bisa menyalurkan bantuan untuk Palestina melalui penggalangan yang dilakukan Baznas Kota Bekasi.

“Penggalangan dana akan diserahkan ke rekening Baznas Kota Bekasi,” imbuhnya.(*)

Editor: Mishbahul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tutup