Marcos Nasution Resmi Mencalonkan Diri Ketua APTRINDO Bekasi Raya, Simak! Ini Visi dan Misinya
terkenal.co.id – Direktur Utama PT Marcos Trans Indonesia, Haji Marcos Nasution SE, MM menyatakan akan maju sebagai Calon Ketua (caketu) DPC Asosiasi Pengusaha Truck Indonesia (APTRINDO) Bekasi Raya periode 2023-2028.
Marcos kedapatan mengembalikan berkas pendaftaran di Kantor Sekretariat Panitia Muscab I DPC APTRINDO Bekasi Raya Tambun Bekasi, pada Kamis (14/9/23).
Diketahui pendaftaran Calon Ketua DPC Aptrindo Bekasi Raya dibuka sejak 10 September 2023 hingga 15 September 2023. Kemudian tahap selanjutnya yaitu verifikasi berkas pendaftaran pada 16 – 17 September 2023.
Adapun pengumuman Calon Ketua APTRINDO Bekasi Raya akan dijadwalkan pada tanggal 20 September 2023. Sementara puncaknya yaitu Muscab I DPC APTRINDO Bekasi Raya yang dilaksanakan 27 September 2023 di Cikarang.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, berkas pencalonan Marcos diterima oleh Ketua Steering Committee (SC) Muscab I DPC Aptrindo Bekasi Raya M. Safa’at, ST dan beberapa panitia lainnya.
Sementara itu, Marcos Nasution mengatakan yang membuat dirinya berani mencalonkan diri sebagai caketu DPC APTRINDO salah satunya yaitu karena dukungan dari teman-teman pengusahanya.
“Teman-teman pengusaha yang meminta saya untuk nyalon ketua,” kata Marcos Nasution, usai pengembalian berkas, Kamis (14/9/23).
Marcos Nasution memang dikenal sebagai pengusaha muda yang sukses dan berpengalaman dalam dunia bisnis dan organisasi. Saat ini ia juga menjabat sebagai Direktur Utama PT Marcos Trans Indonesia, serta memiliki beberapa perusahaan lain yang berhubungan dengan logistik dan trucking.
Selain itu, pria kelahiran 37 tahun silam itu juga tampak sudah sangat siap berkontestasi pasalnya ia memaparkan visi dan misinya dengan sangat percaya diri.
“Visi saya yaitu mewujudkan APTRINDO Bekasi Raya sebagai asosiasi yang menaungi pengusaha truck di Bekasi yang maju dan berkualitas,” ungkapnya.
“Sedangkan misinya yaitu membangun sinergitas bisnis transportasi antar anggota DPC APTRINDO Bekasi Raya, menjalin hubungan baik dengan pemerintah daerah dan industri di Bekasi serta mewadahi para pengusaha truck untuk menjadi pengusaha yang profesional dan berkualitas,” lanjutnya.
“Apabila terpilih nanti, mudah-mudahan visi misi saya ini bisa menjadikan APTRINDO Bekasi Raya lebih baik dari sebelumnya,” pungkasnya.
Editor: Wilujeng Nurani