terkenal.co.id – Politikus sayap kanan Denmark, Rasmus Paludan, kembali melakukan pembakaran Al-Qur’an, kali ini di Denmark. Dilansir dari TRT World, Sabtu (28/1/2023), aksi pembakaran dilakukan di di dekat masjid dan di luar Kantor Kedutaan Besar Turkiye di Kopenhagen. Sebelumnya, Paludan melakukan pembakaran Al-Qur’an pada 21 Januari di Swedia.
Paludan mengumumkan bahwa dia akan terus membakar Al-Qur’an setiap hari Jumat sampai Swedia diterima menjadi anggota NATO. Di sisi lain, Denmark menyatakan bahwa insiden terbaru pembakaran Al-Qur’an yang dilakukan Paludan tidak akan merusak hubungan baik Kopenhagen dengan Turkiye.