Stephanie Poetri ke Indonesia Diabadikan oleh Sang Ibu

Foto: instagram Stephanie Poetri

TERKENAL.CO.ID – Kini Stephanie Poetri pulang ke Indonesia, anak dari Titi DJ ini hijrah ke AS untuk mengejar mimpinya sebagai seorang penyanyi.

Momen kepulangan Stephanie ke Indonesia diabadikan oleh sang ibu, Titi DJ melalui sebuah video singkat di Instagram pribadinya.

Stephanie terlihat bersama ibunya, yang berada di dalam mobil. Diva Indonesia ini tampak terharu dengan kepulangan Stephanie Poetri ke Indonesia.

“Dia di sini di Jakarta, Indonesia, Oh My God, lihat siapa yang ada di sini,” ujar Titi DJ sambil memeluk Stephanie Poetri. 

Meski lama tinggal di luar negeri, Stephanie tetap menyukai makanan Indonesia. Ia bahkan suka memasak beberapa makanan khas Indonesia saat tinggal di Los Angeles, AS.

Beberapa waktu lalu, Stephanie pernah membagikan momen ketika memasakkan pisang goreng untuk pacarnya yang berasal dari AS. Ia menyebutkan bahwa ini adalah pertama kalinya sang pacar mencicipi pisang goreng buatannya. 

Pelantun ‘I love You 3000’ ini membagikan reaksi sang pacar yang bernama Asher melalui akun Instagram @stephaniepoetri. 

“Membuat makanan Indonesia untuk pacar Amerikaku,” tulis Stephanie dalam video itu.

Ia memotong-motong pisang mentah dan mengelompokannya menjadi tiga iris di setiap bagian. Kemudian pisang-pisang itu dibalut dengan tepung basah dan digoreng sampai berwarna cokelat keemasan.

SC: Liputan 6

Editor: Wilujeng Nurani

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tutup