Pimpinan DPR RI menerima aspirasi mahasiswa
Pimpinan DPR RI menerima aspirasi mahasiswa, Mereka dengarkan aduan terkait kondisi demonstrasi yang ada di Indonesia dan masalah tunjangan anggota DPR RI.
Ada tiga pimpinan DPR RI, yakni Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad, Saan Mustopa, dan Cucun Ahmad Syamsurijal, menerima sejumlah mahasiswa.
Terlihat mahasiswa dari berbagai universitas hadir di momen ini. Mereka di antaranya dari Universitas Indonesia, Universitas Trisakti, Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (PTNU), Universitas Veteran Jakarta, hingga Universitas Negeri Jakarta (UNJ).
Perwakilan mahasiswa UI mendesak investigasi kematian Affan Kurniawan, seorang pengemudi ojek online yang dilindas oleh kendaraan taktis (rantis) Brimob.
Meminta juga adanya investigasi independen soal dugaan makar dalam momen demo sebelumnya. Perwakilan UI juga menyoroti terkait tunjangan anggota DPR RI yang fantastis.
“Ada wakil rakyat yang justru tunjangannya dinaikkan, simbolisasi joget-joget. Bapak-bapak/Ibu seakan-akan melupakan kami yang seharusnya diwakilkan setiap pertemuan rapatnya,” pungkasnya.




