Ribuan Unit Telah Dihuni, Meikarta Perkuat Ekosistem Kawasan Perkotaan

Hingga kini, Meikarta lebih dari 16.500 unit apartemen telah diselesaikan, dengan sekitar 3.600 unit di antaranya sudah dihuni. Angka tersebut menandai fase baru Meikarta sebagai kawasan yang tidak lagi sekadar proyek pengembangan, melainkan lingkungan dengan aktivitas harian yang terus tumbuh.

Kawasan Meikarta di Koridor Timur Jakarta menunjukkan tanda-tanda konsolidasi sebagai kota mandiri yang mulai berfungsi secara nyata. Sepanjang 2025, aktivitas serah terima unit apartemen berjalan berkelanjutan, seiring meningkatnya jumlah penghuni dan bertambahnya fasilitas penunjang kehidupan perkotaan.

PT Mahkota Sentosa Utama selaku pengembang mencatat, target serah terima unit apartemen sepanjang 2025 terealisasi sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Proses tersebut dilakukan secara bertahap dan terukur, sebagai bagian dari komitmen penyelesaian pembangunan jangka panjang kawasan Meikarta.

Hingga kini, lebih dari 16.500 unit apartemen telah diselesaikan, dengan sekitar 3.600 unit di antaranya sudah dihuni. Angka tersebut menandai fase baru Meikarta sebagai kawasan yang tidak lagi sekadar proyek pengembangan, melainkan lingkungan dengan aktivitas harian yang terus tumbuh.

Keberlanjutan serah terima unit turut mendorong peningkatan populasi penghuni dari waktu ke waktu. Pengembang memastikan proses penyelesaian proyek akan terus berlanjut, sejalan dengan visi Meikarta sebagai kota mandiri yang berfungsi penuh dan berkelanjutan.

Dari sisi fasilitas, Meikarta telah dilengkapi berbagai sarana pendukung kehidupan urban. Di dalam kawasan, tersedia fasilitas seperti Klinik Siloam, Cinepolis, perbankan, kafe dan restoran, pusat ritel, apotek, hingga Universitas Paramadina. Sementara itu, fasilitas skala kota di sekitarnya meliputi Lippo Mall Cikarang, rumah sakit, pusat hiburan, SPBU, serta akses transportasi publik melalui layanan shuttle bus dan AO Transport.

Ruang terbuka publik juga menjadi salah satu daya tarik kawasan. Central Park Meikarta dengan luas sekitar 105 hektare, termasuk danau seluas 25 hektare, kerap dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan berskala besar, mulai dari festival musik, kegiatan budaya, hingga acara komunitas. Aktivitas tersebut turut menghidupkan kawasan dan menarik kunjungan dari luar Meikarta.

Presiden Direktur PT Mahkota Sentosa Utama, Indra Azwar, mengatakan proses serah terima unit yang berjalan konsisten mencerminkan komitmen pengembang dalam menghadirkan kawasan yang berfungsi dan relevan dengan kebutuhan masyarakat urban.

“Keberhasilan serah terima unit sepanjang 2025 dan kelanjutan pembangunan ke depan merupakan bagian dari komitmen kami untuk membangun kawasan yang hidup dan memberikan nilai jangka panjang bagi seluruh pemangku kepentingan,” ujar Indra.

Menurutnya, bagi penghuni, kepastian serah terima unit turut mendorong terbentuknya komunitas dan interaksi sosial yang semakin solid. Sementara bagi investor, tingkat hunian yang terus meningkat menjadi indikator penting keberlanjutan pengembangan kawasan serta potensi pertumbuhan nilai properti dalam jangka menengah dan panjang.

Bertambahnya jumlah penghuni juga menciptakan pasar internal yang lebih stabil bagi pelaku usaha. Area komersial, restoran, kafe, hingga layanan kebutuhan harian memperoleh peluang pertumbuhan seiring meningkatnya aktivitas kawasan dan arus pengunjung dari berbagai kegiatan publik.

Dengan dinamika tersebut, Meikarta diproyeksikan terus menguat sebagai kawasan perkotaan terpadu yang tidak hanya menawarkan hunian, tetapi juga ekosistem sosial dan ekonomi yang berkembang secara bertahap.

Tutup