Kunjungan Gubernur Sumsel ke Lokasi Banjir OKU Timur Tuai Sorotan Warganet
Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru meninjau langsung lokasi banjir di Desa Raman Jaya, Kecamatan Belitang II, Kabupaten OKU Timur, pada Jumat (9/1/2026). Peninjauan tersebut dilakukan setelah sebelumnya Herman Deru mendatangi wilayah terdampak banjir di Desa Nusa Jaya.
Kunjungan orang nomor satu di Sumatera Selatan itu bertujuan untuk melihat langsung kondisi warga serta dampak banjir yang melanda kawasan tersebut. Namun, momen peninjauan justru menuai sorotan publik setelah sebuah video beredar luas di media sosial.
Dalam video yang viral, Herman Deru terlihat disambut dan diangkat oleh sejumlah orang saat menyapa warga di lokasi banjir. Aksi tersebut memicu beragam reaksi warganet yang mempertanyakan simbol empati dan gaya kepemimpinan di tengah situasi bencana.
Sejumlah netizen menilai tindakan tersebut kurang mencerminkan kedekatan pemimpin dengan rakyat yang sedang terdampak musibah. Bahkan, jejak digital Herman Deru yang sebelumnya sempat viral karena kerap menggunakan helikopter saat kunjungan kerja kembali diungkit oleh warganet.
“Kan dulu kalian yang pilih,” tulis salah satu netizen dalam kolom komentar.
Komentar lain juga membandingkan gaya kepemimpinan Herman Deru dengan kepala daerah lain. “Beda jauh sama Mualem,” tulis warganet lainnya.
Tak sedikit pula komentar bernada satire yang bermunculan. “Nostalgia kisah Nabi Musa AS,” tulis akun lain menanggapi adegan dalam video tersebut.
Hingga kini, belum ada pernyataan resmi dari pihak Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan terkait kritik yang beredar di media sosial. Sementara itu, warga terdampak banjir di OKU Timur masih membutuhkan penanganan cepat, mulai dari bantuan logistik, layanan kesehatan, hingga upaya pemulihan pascabanjir.




